Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

22 Kata Kata Bijak PSHT BIJAKSANA dan Memotivasi

Kata Kata Bijak PSHT
Kata Kata Bijak PSHT - Siapa sih yang tidak tahu PSHT ? Ya, mungkin hanya orang-orang yang tidak pernah keluar rumah yang tidak tahu. Persaudaraan Setia Hati Terate atau disingkat PSHT merupakan organisasi pencak silat Indonesia yang anggotanya paling banyak di bumi pertiwi ini. 

Anggotanya sekitar 7 juta lebih di seluruh dunia. Banyak tokoh-tokoh beladiri di Indonesia yang terkenal hebat mengikuti PSHT ini, seperti; Mas Suwardi, Mbak Nirmala Okky, Mas Denny dll. Kehebatan mereka kemungkinan karena ajaran hati dari guru-guru besar PSHT yang setiap latihan dimotivasi agar terus semangat. 

Dibawah ini kumpulan kata-kata bijak motivasi PSHT yang kemungkinan setiap latihan mereka selalu diberikan. 

Kumpulan Falsafah PSHT

Kata Kata PSHT Bahasa Jawa Keren
Kata Kata PSHT Bahasa Jawa Keren
Kata mutiara anak PSHT

1. Urip Iku Urup
Artinya hidup itu menghidupi, maksudnya dalam hidup harus bisa bermanfaat bagi orang lain.

2. Sak apik apike wong yen aweh pitulung kanthi dedhemitan.
Artinya sebaik-baik orang adalah memberi pertolongan dengan tanpa ingin diketahui orang lain.

3. Suro diro joyo diningrat lebur dening pangastuti
Artinya segala kesempurnaan hidup dapat diluluhkan dengan budi pekerti luhur.

4. Aja kuminter mundak keblinger, aja cidra mundak cilaka, sing was-was tiwas.
Artinya jangan sok pintar karena akan salah arah, jangan suka berbuat curang karena akan celaka, yang ragu-ragu akan binasa.

5. Sing resik uripe bakal mulya
Artinya yang bersih hidupnya akan mulia.

6. Aja ketungkul marang kalungguhan kadoyan lan kemareman.
Artinya jangan terobsesi kedudukan, keduniawian,  dan kepuasan.

7. Aja adigang, adigung, adiguna
Artinya jangan  sok kuasa, sok besar, dan sok sakti.

8. Sukeng tyas yen den hita
Artinya suka atau bersedia menerima nasehat.

9. Amemangun karyenak tyasing sesama

Artinya membuat nyaman perasaan orang lain.
 

Lihat Juga : 

10. Ngunduh  Wohing Pakarthi
Artinya siapa yang berbuat  pasti akanmenerima hasil perbuatannya.

11. Ojo seneng gawe susahe liya,  opo alane gawe seneng liyan.
Artinya jangan suka menyusahkan orang lain, apa jeleknya membahagiakan orang lain.

12. Ojo rumongso biso ning sing biso rumongso
Artinya jangan merasa bisa, namun juga harus  bisa merasakan.

13. Ojo waton ngeomong ning yen ngomong  sing gawe waton
Artinya jangan hanya bisa bicara namun harus bisa membuktikan.

14. Sopo suci adoh saka bebaya pati
Artinya siapa yang mempunyai pemikiran terpuji pasti akan dijauhkan dari segala macam mara bahaya.

15. Cilik ora kurang akal, gede oraa luweh akal.
Artinya kecilbukan berarti kurang akalnya, namun besar juga bukan berarti lebih berakal jika selalu ingat maka tidak akan mundur.

16. Sepiro gedhene sengsoro yen tinompo amung dadi coba
Artinya tak peduli seberapa besar rintangan yang menghadapi namun dengan hati yang ikhlas menerima semuanya akan menjadi percobaan sederhana

17. Olo tanpi rupo yen tumandang amung sedelo
Artinya Suatu masalah jika dijalani dengan ikhlas, maka akan terasa cepat.

18. Tego lorone ora tego patine
Artinya tega sakitnya, tidak tega akan matinya.

19. Satria ingkang pilih tanding
Artinya ksatria itu adalah julukan untuk orang yang hanya mau bertanding dengan orang yang memiliki kekuatan setara dengannya.

20. Ngluruk tanpa bala, menang tanpa ngarosake, sekti tanpa aji-aji, sugih tanpa bandha.
Artinya tampil berani meski tidak memiliki kawan, dan berani tanpa harus merendahkan yang lainnya.

21. Datan serik lamun ketaman datan susah lamun kelangan
Tidak mudah sakit hati manakalasedang tertimpa masalah pun musibah, tidak gampang bersedih ketika sedang kehilangan.

22. Ngunduh wohing pakarti, memanen buah perbuatan..
Artinya sesuai dengan benih yang ditabur, demikian pula yang akan dipetiknya.

Demikian saja kata kata bijak PSHT yang bisa saya bagikan untuk Anda. 

Semoga kata-kata diatas bisa memotivasi kita semua agar hidup menjadi lebih sederhana dan bijaksana serta terus berserah diri kepada Sang Maha Kuasa. 

Sekian dari saya terima kasih. 

Sumber  : 

Rochman
Rochman Seorang manusia muda yang masih harus belajar dari kehidupan yang naik turun, tetap berpikir positif, yakin dan aktif.

Posting Komentar untuk "22 Kata Kata Bijak PSHT BIJAKSANA dan Memotivasi"